Pages

Artikel (Kode Etik): Krisis Kejujuran Hasilkan Potensi Mahasiswa Bernilai Palsu

Artikel ini dibuat dalam rangka partisipasi mengikuti Dakom Award 2016. Lomba blog. Yuk, Baca Selengkapnya...

Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Parepare

STAIN Parepare merupakan satu-satunya perguruan tinggi negeri yang ada di kota Parepare. Yuk, Kunjungi Websitenya...

Mari Bersedekah

Yuk, lihat iklan video karya Mahasiswa Komunikasi Penyiaran Islam. STAIN Parepare

filsafat islam

Ingin Menjadi Seperti Pohon

Mengapa inging menjadi pohon? Yuk, Baca selengkapnya

Monday, March 21, 2016

Akhirnya, Saya Kembali Sadar

Apapun yang kamu lakukan, Hayana. Lakukan dengan rasa suka, hati yang tulus dan ikhlas. Lalu, perhatikan apa yang terjadi...


Sebuah kalimat yang kutuliskan pada dinding kamar saya yang ketika duduk santai sambil bersandar pada salah satu lemari, saya bisa membaca sambil merenungi kalimat tersebut. Meskipun sering kali kalimat itu tertutup oleh pakaian yang tergantung diatasnya.
Satu minggu yang lalu, saya harus merasakan kegagalan yang mengakibatkan hati ini merasa kecewa. Hati dan pikiran ini sempat merasa kemarahan sepanjang waktu. Saya tahu bahwa perasaan ini tidaklah benar, saya juga tahu bahwa kemarahan hanya mengusik kedamaianku saja. Tak ingin larut dalam situasi yang buruk ini, mencoba untuk mencari jalan keluar dan untuk menemukan jalan keluar tersebut, saya harus merenung. Merenungi apa yang sebenarnya telah salah selama beberapa hari yang lalu ini. Saya mencoba intropeksi diri, dan akhirnya saya menemukannya.
Ada salah satu tahap yang harus saya lalui untuk meraih gelar Strata Satu (S1) dan  kemarin saya melaluinya tanpa keikhlasan dan kesabaran. Saya sadar, saya melalui proses tersebut dengan rasa yang penuh ambisius. Meski ambisius itu boleh tapi kita jangan sampai melupakan keikhlasan hati dan dibarengi kesabaran. Dan disitulah letak kesalahan saya. Saya lupa menerapkan kalimat tersebut yang tertulis pada dinding kamarku.  Hingga Allah Swt menegurku dan membuatku tersadar kembali. Mungkin inilah yang dimaksud saya khilaf? Dan semoga kita hanya tak sadar sesaat dan bergegas bangkit dari ketidaksadaran ini. Sadarlah, karena ketika kita tak sadar. Jalan di depanmu akan berubah menjadi gelap...Dan saya pernah merasakan itu (Hayana/ True Story ).


Alhamdulillah. Beruntunglah saya, karena sebuah kegagalan bisa menyadarkanku sesegera mungkin

Popular Posts

Translate

"Beloved"

"Beloved"

Followers